Header Ads Widget

Ticker

6/recent/ticker-posts

PENGERTIAN IBADAH QURBAN

 

Sumber : blog.kitabisa.com

1.    Menurut bahasa 

Menurut bahasa kurban berasal dari bahasa Arab قَرُبَ يَقْرُبُ قُرْبَانًا yang artinya dekat, mendekatkan, menghampiri.

2.    Menurut istilah

Menurut  istilah  kurbanadalah  beribadah  kepada  Allah  Swt.  dengan  cara menyembelih  binatang  kurban  dengan  tujuan  mendekatkan  dirikepada  Allah  Swt. sebagai ungkapan rasa syukur atas segala nikmat yang telah diberikan Allah Swt.

Dari pengertian di  atasperintahibadah kurban berdasar atas  diperintahkannya Nabi Ibrahim As. untuk berkurban. Allah Swt. telah memerintahkan Nabi Ibrahim As. untuk  menyembelih  anaknya,  yaitu  Nabi  Ismail  As.  Dengan  kepasrahan  dan keikhlasan  luar  biasa  yang  ditunjukkan  Nabi  Ibrahim  As.  kepada  Allah  Swt.  ia merelakan putra tercintanya untuk dikurbankan demi membuktikan ketaatannya yang ingin selalu dekatkepada Allah Swt.

Kurban adalah segala sesuatu yang digunakan untuk mendekatkan diri kepada Allah  baik  berupa  hewan  sembelian  maupun  yang  lainya.  Kurban  (udiyah)  adalah menyembelih  binatangkurban  dengan  tujuan  ibadah  kepada  Allah  pada  hari  raya Iduladha tanggal 10 dan 3 hari tasyrik 11, 12 dan 13 Zulhijah.

Posting Komentar

0 Komentar